Saturday, August 2, 2014

Tips Menjadi Juara Online Soccer Manager (osm)

Haloo sobat,, saat ini saya coba share tips dan trik bermain Online Soccer Manager (OSM)yang dulunya dikenal dengan Manajer Sepakbola. tips dan trik saya ini berupa formasi apa yang harus kita gunakan, taktik yang support dengan formasi yang kita pakai, dan bagaimana kecocokannya dengan komposisi pemain yang ada di tim kita.

Tips dan trik bermain Online Soccer Manager

1. Hari Persiapan/ Preparation Day
Pada masa preparation day atau hari persiapan, jual pemain-pemain tua dan memiliki skill dibawah rata-rata. Jangan semua pemain tua anda jual, pemain tua dengan skill mumpuni bisa sangat berpengaruh dalam tim, contohnya frank lampard, steven gerrard, xabi alonso, xavi walaupun usianya sudah diatas 30-an tetapi memiliki skill diatas 90-an. Hal ini sangat ditekankan oleh pihak OSM bahwa tidak baik bagi suatu tim apabila hanya dihuni oleh pemain-pemain muda saja.

Di hari persiapan juga teman-teman bisa melakukan pertandingan persahabatan dengan tim-tim lain (komputer). Pertandingan persahabatan atau friendly match ini bertujuan untuk menguji formasi dan taktik yang akan kita gunakan pada saat kompetisi resmi nanti.

Penjualan pemain juga dilakukan untuk mengumpulkan dana klub agar mempercepat kita mendapatkan dana untuk membeli pemain baru yang berpotensi lebih baik. Tips menjual pemain, yaitu jual pemain anda tambah 1 juta dari harga aslinya (misalkan nilai pemainnya 1.500.000 kalian bisa jual 2.500.000). Mengapa hanya ditambah satu juta supaya menarik pembeli, agar pemain kita cepat laku. Tetapi jika ingin menjual pemain yang memiliki skill di atas 85 bisa anda tambah lebih dari 2 juta.

Beli pemain muda berumur 18-25 tahun yang statistiknya di atas 80. Karena pemain muda lebih mudah untuk dilatih, pertambahan skill setiap latihan biasanya bertambah 2 point.

2. Formasi dan Taktik
Banyak sekali formasi yang tersedia, tetapi hanya empat formasi yang menurut saya bisa mengantarkan tim kita ke singgasana juara. formasi jitu saya yang pertama adalah 4-3-3 A atau 4-3-3 B. formasi ini cocok dengan taktik Main sayap. jangan menggunakan taktik yang lain seperti Operan, Bola Jauh, Serangan Balik, atau tendangan jarak jauh. masalah jebakan offside dan sejenisnya anda bisa bereksperimen sendiri. Gelandang sebaiknya membantu pertahanan, penyerang bisa attacking only atau membantu gelandang tergantung jenis tim yang kita akan hadapi. Sementara untuk back tetap dibelakang. untuk pressure/ tekanan gunakan 50% keatas. operan dan mentalitas netral saja (menurut pengalaman saya)
Baca juga artikel bagaimana menentukan taktik man to man marking atau zonal marking

Tips dan trik bermain Online Soccer Manager

Formasi yang kedua 4.2.3.1 atau 4.5.1. opsi ini bisa teman-teman pakai apabila teman2 kekurangan striker mumpuni dan memilki gelandang yang cukup bagus dengan skill 85 +. taktik yang harus anda gunakan adalah Tendangan Jarak jauh yakin 100 % tim anda akan meraih dua gelar juara liga dan cup. contoh seperti akun saya anceloti mourinho. Untuk penyerang tetap atacking only/ hanya menyerang, sementara gelandang bantu pertahanan, dan back tetap konsentrasi di pertahanan. Penandaan Berzona, dan jangan menggunakan jebakan off side. untuk pressure/ tekanan gunakan 50% keatas. operan dan mentalitas netral saja (menurut pengalaman saya) pake tim valencia.

Formasi yang lain adalah 4-4-2 A. dengan formasi ini anda bebas untuk menggunakan taktik apa saja. syaratnya tim kamu harus memiliki gelandang-gelandang top. tim yang suport dengan formasi ini adalah fiorentina. saya udah coba dan dua gelar juara masuk ke dalam lemari piala saya.


Formasi 3-2-5 paling cocok anda gunakan pada saat menangani tim Bayern Munchen. Seperti yang digunakan teman saya dengan akun aron 16 ramsey. Taktiknya anda gunakan permainan operan dengan mental menyerang dan tekanan/ pressure 75-80 %. Jika teman-teman menemukan tim yang menggunakan formasi ini anda bisa melawannya dengan formasi 4-3-3 B/ sayap/ tekanan 60 %. Tim saya Hannover mampu mengalahkan bayern munchen di semifinal cup tanpa kamp training. 

selain taktik, formasi dan komposisi pemain, satu hal yang tidak kalah penting adalah bagaimna kita menentukan spesialis tim kita. Contohnya spesialis freekick, Penalti, captain team, dan eksekutor tendangan sudut. silahkan baca artikel bagaimana menentukan spesialis di OSM

3. Latihan Rahasia
Latihan rahasia adalah merupakan fasilitas di osm yang memungkinkan kita untuk menyembunyikan taktik kita dari manager lain. latihan rahasia hanya tersedia dua kali dalam satu musim untuk akun terbatas, sementara pengguna dengan akun yang memiliki tiket harian atau tiket premium memiliki 4 kali latihan rahasia.

4. Kamp Latihan
Kamp latihan merupakan fasilitas yang bisa kita gunakan untuk memotivasi pemain-pemain kita pada saat memainkan laga-laga penting, seperti pertandingan final piala atau melawan tim-tim yang lebih kuat yang bisa membahayakan posisi kita di klasemen liga. Tips buat kalian yang ingin menggunakan kamp latihan :
  • Jangan menggunakan kamp latihan apabila bermain tandang, kamp latihan akan sangat efektif apabila tim kita bermain home/ kandang
  • Supaya lawan kita tidak menyadari apabila kita menggunakan kamp latihan, maka gunakan latihan rahasia terlebih dahulu kemudian kamp latihan.
Sama halnya dengan latihan rahasia, kamp latihan hanya tersedia dua kali dalam satu musim untuk akun terbatas, sementara pengguna dengan akun yang memiliki tiket harian atau tiket premium memiliki 4 kali kamp latihan dalam 1 musim.

Mungkin itu saja dulu Tips dan trik bermain Online Soccer Manager, yang saya share di atas adalah formasi-formasi yang saya pernah gunakan untuk memenangkan liga top seperti spanyol, italia, inggris, dan sekarang hanover mampu finish diposisi kedua + memenangkan piala. Jika ada yang belum jelas silahkan ditanyakan melalui kolom komentar di bawah ini. Terimakasih.

No comments:

Post a Comment